Cilegon - Bhabinkamtibmas Polsek KSKP Banten Polres Cilegon Polda Banten rutin laksanakan sambang di wilayahnya, seperti hari ini personil memberikan himbauan Kamtibmas dan jalin silaturahmi serta melaksanakan pembinaan kepada petugas security pelabuhan pada Jumat, (09/05).
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Kemas Indra Natanagara melalui Kapolsek KSKP Banten Polres Cilegon Polda Banten IPTU Fredo Leonard mengatakan bahwa untuk mengimplementasikan Program Quick Wins Presisi, personil jajaran polsek memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan dalam rangka bangun kesadaran serta partisipasi semua elemen masyarakat terhadap pemeliharaan kamtibmas.
"Melalui kegiatan sambangnya Bhabinkamtibmas tidak lupa memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada buruh atau pekerja yang ada di pelabuhan agar selalu menjaga situasi dan kondisi kamtibmas yang aman dan kondusif," ungkapnya.
"Kegiatan ini adalah wujud nyata komitmen Polri dalam menjaga situasi aman dan kondusif, melalui program Quick Wins, kami berupaya untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dan memberikan kontribusi positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban, dengan terus menggiatkan sambang dengan seluruh elemen masyarakat," jelas Kapolsek KSKP Banten.
"Kegiatan rutin ini guna membangun sinergitas kamtibmas serta membangun kesadaran akan pentingnya kebersamaan dalam menjaga Kamtibmas," tegas IPTU Fredo Leonard.
"Personel Bhabinkamtibmas Polsek KSKP Banten terus melakukan upaya seperti sambang dan dialogis guna memberikan himbauan-himbauan dalam menjaga kamtibmas di kawasan pelabuhan," tambahnya.
"Di setiap kesempatan kegiatannya juga Bhabinkamtibmas menghimbau agar jangan mudah percaya dengan berita-berita yang belum pasti kebenarannya karena berita-berita tersebut dapat memecah belahkan persatuan dan kesatuan," ungkapnya.
“Bagi para pekerja apabila ada yang melihat atau mengetahui adanya suatu hal yang bisa menimbulkan terjadinya gangguan kamtibmas hendaknya segera untuk menghubungi Bhabinkamtibmas atau melapor ke Polsek terdekat, supaya dapat segera diantisipasi sedini mungkin.” tutupnya.