Serang - Pasca Gempa Magnitudo yang mengguncang Provinsi Banten bahkan sampai terasa ke Lampung, Jakarta dan sekitarnya, membuat personel Ditpamobvit Polda Banten melakukan patroli untuk mengecek keadaan pada kawasan PT Pelindo Cabang II Banten yang berada di Kabupaten Serang pada Sabtu, (15/01).
Patroli tersebut dipimpin oleh AKBP Safrudin dan didampingi oleh Aipda Edo, Bripka Irfan dan Brigpol Dian.
Saat dikonfirmasi, Dirpamobvit Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi mengatakan bahwa ia memerintahkan setiap personel yang melakukan pengamanan pada mitra Polda Banten untuk patroli mengecek situasi dan keadaan pasca gempa bumi. "Pasca gempa bumi yang terjadi pada hari Jum'at (14/01) tepatnya pukul 16.05 WIB, saya memerintahkan kepada seluruh personel Ditpamobvit Polda Banten agar melakukan patroli pada kawasan perusahaan dan pemukiman warga sekitar perusahaan," ucap Edy Sumardi.
"Dan alhamdulillah untuk situasi PT Pelindo Cabang II Banten dan sekitarnya terpantau kondusif dan tidak ada kerusakan maupun korban jiwa pasca gempa bumi kemarin," lanjutnya.
Tidak lupa AKBP Safrudin menghimbau kepada karyawan maupun masyarakat sekitar PT Pelindo Cabang II Banten agar selalu berhati-hati dan waspada saat terjadi bencana alam seperti gempa kemarin misalnya.
"Setelah kejadian gempa kemarin, saya dan personel Ditpamobvit Polda Banten memberikan imbauan kepada seluruh karyawan maupun masyarakat sekitar untuk selalu waspada dan berhati-hati dalam keadaan apapun. Jika terjadi gempa bumi, segera mencari tempat yang aman dan hindari gedung-gedung tinggi", tutup Safrudin.