Cilegon - Personil Polsek Ciwandan melaksanakan monitoring dan alihkan arus lalu lintas dengan adanya genangan air dampak cuaca hujan lebat di wilayah hukum Polsek Ciwandan pada Rabu, (14/01/2026).
Adapun lokasi yang terdampak tergenang air yaitu Jl. Raya Ciwandan Anyer (Depan Koramil Ciwandan), Kel. Tegal Ratu Ciwandan, dengan ketinggian 30 hingga 40 Cm.
Pengalihan arus lalu lintas dilakukan terhadap kendaraan R4 dan R2 dari arah Cilegon menuju Anyer ke dalam kawasan KSP II Ciwandan, sedangkan yang dari arah Anyer diarahkan menuju JLS atau Link. Warungkara Kepuh. Adapun untuk kendaraan besar (Truk/Bus) masih dapat melintas 2 arah dengan aman.
Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Dr. Martua Raja Taripar Laut Silitonga Melalui Kapolsek Ciwandan Polres Cilegon Polda Banten KOMPOL Andi Suherman menghimbau masyarakat untuk berhati-hati dan waspada saat melintas di lokasi tersebut.
"Kami akan terus memantau situasi dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat," ujarnya.
"Kini kondisi hujan telah reda, dan genangan air di lokasi tersebut diperkirakan akan surut dalam waktu 1 hingga 2 jam jika tidak terjadi hujan kembali. Alhamdulillah situasi saat ini kondusif dan aman," tandasnya.
