-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Polsek Purwakarta Gencar Sambang Patroli Dialogis, Sapa Petugas Parkir dan Beri Himbauan Kamtibmas

Selasa, November 04, 2025 | November 04, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-11-04T11:50:26Z
Polsek Purwakarta Gencar Sambang Patroli Dialogis, Sapa Petugas Parkir dan Beri Himbauan Kamtibmas


Cilegon - Polsek Purwakarta Polres Cilegon meningkatkan kegiatan sambang patroli dengan menyasar berbagai elemen yang ada di masyarakat. Kali ini, patroli menyambangi petugas parkir di Indomaret yang berlokasi di Kelurahan Kota Bumi, Perumahan Damkar, Kecamatan Purwakarta, Kota Cilegon pada Selasa, (04/11/2025).

 

Kapolsek Purwakarta, Iptu Sukanda, melalui keterangan tertulisnya, menjelaskan bahwa kegiatan sambang patroli ini merupakan bagian dari upaya Polsek Purwakarta untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah hukumnya.

 

"Dalam kegiatan tersebut, petugas patroli menyampaikan himbauan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada para petugas parkir. Himbauan meliputi kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminalitas seperti pencurian kendaraan bermotor, serta pentingnya menjaga keamanan lingkungan sekitar," ungkapnya.

 

"Kami berharap dengan kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan lingkungan. Petugas parkir sebagai salah satu elemen masyarakat yang berada di lapangan, memiliki peran penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban," jelas Iptu Sukanda.

 

Sementara itu, Kapolres Cilegon, AKBP Martua Raja Taripar Laut Silitonga, mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Polsek Purwakarta. Ia berharap kegiatan serupa dapat terus ditingkatkan, sehingga dapat memberikan dampak positif bagi keamanan dan kenyamanan masyarakat Kota Cilegon.

 

"Kegiatan sambang patroli ini sangat baik, dan saya harap dapat terus dilakukan secara rutin. Dengan kehadiran polisi di tengah masyarakat, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan menciptakan rasa aman bagi masyarakat," tandas AKBP Martua Raja Taripar Laut Silitonga.

×
Berita Terbaru Update