-->

Media

Banner

7/28/2023

Ditpamobvit Polda Banten Tingkatkan Keamanan Dengan Patroli Di Kawasan PT Modern Industrial Estat Cikande



Serang - Personel Ditpamobvit Polda Banten lakukan pengamanan dengan meningkatkan kegiatan patroli pada PT Modern Industrial Estat Cikande yang berada di Kabupaten Serang dan merupakan salah satu objek vital nasional (Obvitnas) di daerah hukum Polda Banten. Jumat (28/07)

Kegiatan pengamanan tersebut dipimpin oleh AKBP Iwan Muri selaku pawas didampingi oleh Brigpol Bakti Prayoga, Brigpol Danang, Briptu Walid, 3 personel TNI-AD dan 49 personel security.

Saat dikonfirmasi, Dirpamobvit Polda Banten mengatakan bahwa kegiatan patroli yang dilakukan saat pengamanan merupakan salah satu bentuk kontrol ataupun pengawasan terhadap lingkungan/kawasan objek vital.

"Kegiatan patroli yang dilakukan oleh personel pengamanan Ditpamobvit Polda Banten merupakan salah satu bentuk kontrol ataupun pengawasan terhadap lingkungan/kawasan objek vital itu sendiri. Dengan harapan patroli yang dilakukan dapat menjadi pencegahan terjadinya suatu gangguan Kamtibmas", kata Edi Sumardi.

Tidak lupa AKBP Iwan Muri selaku pawas menambahkan, "adapaun sasaran dari kegiatan patroli itu sendiri yakni pos-pos security untuk mengecek kesiap-siagaan personel security yang berjaga, titik-titik yang dianggap rawan dan juga perusahaan-perusahaan yang terdapat didalam kawasan Obvitnas milik PT Modern Industrial Estat Cikande", tambah Iwan Muri.

Ia melanjutkan, "Kegiatan patroli yang dilakukan sudah sesuai dengan SOP, karena sebelum melaksanakan tugas personel pengamanan diberikan arahan terlebih dahulu untuk menyamakan persepsi dalam melakukan tugas pengamanan agar seluruh kegiatan berjalan dengan lancar serta aman", lanjutnya.

Show comments
Hide comments
Tidak ada komentar:
Write comment

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Latest News

Back to Top