-->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Personel Polsek Pandeglang Melaksanakan Patroli dan Monitoring ke Tempat Wisata Kolam Renang Cas Cikole

Sabtu, Mei 28, 2022 | Mei 28, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-28T13:33:54Z

Pandeglang - Piket pelayanan Polsek Pandeglang melaksanakan patroli dan kontrol ke tempat wisata Cas Cikole guna memberikan himbauan kepada pengunjung untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes) pada Sabtu, (28/03/2022).

Kegiatan ini dipimpin oleh BRIPKA Teguh Prabowo didampingi oleh BRIPKA Thomas dan BRIPKA Eka Mulyadi selaku piket pelayan Polsek Pandeglang guna membuat rasa aman, nyaman dan penerapan Prokes kepada para pengunjung dan pengelola tempat wisata Cas Cikole.

BRIPKA Teguh Prabowo  pada saat melaksanakan kegiatan mengatakan, "Objek wisata Cas Cikole ini merupakan salah satu tempat wisata yang ramai dikunjungi di wilayah hukum polsek Pandeglang".

"Kegiatan ini selain kegiatan rutin Polsek Pandeglang khususnya hari libur nasional juga merupakan perintah langsung dari pimpinan agar tempat wisata yang ada di daerah kami khususnya di wilayah polsek Pandeglang termonitor dan terhindarnya dari gangguan kamtibmas".

"Selain terhindarnya gangguan Kamtibmas juga kita dalam mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19 juga selalu menghimbau dan menerapkan protokol kesehatan (Prokes)," ujar BRIPKA Teguh Prabowo, yang didampingi Anggota piket pelayanan SPKT hari ini.

Seperti yang diungkapkan oleh salah seorang pengunjung wisata dengan adanya kehadiran kepolisian dari Polsek Pandeglang yang memonitor serta memberikan pengamanan.

"Saya sebagai masyarakat atau pengunjung merasa nyaman dengan datangnya petugas Kepolisan di tengah - tengah masyarakat," ungkap Hendra

×
Berita Terbaru Update