Serang Kota - Pilkades serentak telah selesai dilaksanakan, Bhabinkamtibmas Polsek Pabuaran Polres Serang Kota Polda Banten merupakan ujung tombak dikewilayahan. Pada hari ini melaksanakan kegiatan sambang ke tokoh masyarakat.
Pak bhabin memberikan himbauan agar tetap menjaga keamana dan ketertiban pasca pemilihan kepala desa pabuaran kecamatan pabuaran, kamis (04/11/2021).
Dalam kegiatan tersebut juga bhabinkamtibmas polsek pabuaran Polres Serang Kota, melakukan sosialisasikan Prokes serta menyampaikan pencegahan covid-19 dengan 5M yaitu memakai masker, Mencuci Tangan menggunakan sabun atau hansetinezer, menjaga jarak, menjauh kerumunan, mengurangi mobilitas.
Kapolres serang kota AKBP. Maruli Ahiles Hutapea,S.IK,M.H, melalui Kapolsek Pabuaran AKP Ahmad Rifai.S.H, membenarkan kegiatan tersebut, bahwa anggota bhabinkabtibmas polsek pabuaran BRIPKA Suprapto melaksanakan sambang ke tokoh masyarakat.
"Sambang tokoh masyarakat ini mempunyai tujuan agar tokoh pemuda menjadi garda terdepan untuk menyatukan kembali kesatuan desa pabuaran setelah pelaksanaan pilkades." ujarnya.
"Pihak yang menang pilkades seyokyanya tidak melakukan pesta kemenangan yang berlebihan dan yang kalah juga agar bisa menerima kekalahannya dengan lapang dada." harapnya.
"Kedepan mudah-mudahan desa Pabuaran ini di bawah kepemimpinan kepala desa yang baru, agar bisa tambah maju dan masyarakatnya tambah makmur." terangnya.
"Kami polsek pabuaran telah menggawal pelaksanaan pilkades dengan sebaik - baiknya biar semuanya aman," ujar Rifai.