Cilegon - Sebuah lomba menyanyi bertajuk Singing Contest With Mermaid Kimmy yang digelar untuk mewadahi bakat anak-anak dan remaja di bidang tarik suara, acara tersebut berlangsung meriah dan mendapat antusias tinggi dari para peserta se-Indonesia.
Puluhan peserta dari berbagai daerah mengikuti lomba menyanyi Singing Contest With Mermaid Kimmy yang dilaksanakan di Alps Ballroom Forbis Hotel, pada Minggu (25/1/2026), dengan mengusung konsep hiburan edukatif, lomba tersebut menghadirkan karakter Mermaid Kimmy yang menjadi daya tarik tersendiri, khususnya bagi Anak-anak, para peserta tampil percaya diri membawakan lagu pilihan mereka di hadapan dewan juri dan penonton.
Kegiatan ini kami selenggarakan untuk memberikan ruang ekspresi dan meningkatkan kepercayaan diri anak-anak sekaligus menumbuhkan kecintaan terhadap dunia seni musik," ucap Fanny Prasilia Direktur Sales Marketing Forbis Hotel kepada media.
"Lomba Singing Contest with Mermaid Kimmy juga tak hanya menjadi ajang kompetisi, kegiatan ini tentunya menjadi sarana hiburan keluarga, untuk penilaian lomba ini meliputi teknik vokal, penampilan panggung, serta penghayatan lagu," ungkapnya.
Fanny Prasilia juga mengungkapkan, untuk para pemenang lomba Singing Contest with Mermaid Kimmy Masing-masing mendapatkan piala, sertifikat, serta hadiah menarik dari penyelenggara," ujarnya.
Sementara itu orangtua dari peserta lomba Singing Contest with Mermaid Mom Olivia mengatakan, tentunya saya selaku orangtua dari Kimberly sangat senang anak saya bisa mengikuti lomba Singing Contest with Mermaid Kimmy.
"Lomba Singing Contest With Mermaid Kimmy ini menjadi bukti bahwa kreativitas dan bakat anak-anak dapat tumbuh melalui wadah yang positif dan menyenangkan, semoga kegiatan seperti ini dapat terus diadakan secara berkelanjutan untuk mendukung pengembangan bakat generasi muda," tutup Olivia.
