close

*

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten Laksanakan KRYD -->

Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Antisipasi Gangguan Kamtibmas Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten Laksanakan KRYD

Sunday, October 29, 2023 | October 29, 2023 WIB | 0 Views Last Updated 2023-10-29T13:23:47Z


Cilegon - Guna mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas maupun kriminalitas lainnya di wilayahnya, Polsek Cilegon Polres Cilegon Polda Banten melaksanakan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD), dengan dilaksanakannya kegiatan ini bisa meminimalisir maupun dapat mengantisipasi adanya aksi curat, curas, curanmor maupun kriminilitas lainnya yang ada di wilayah hukum Polsek Cilegon pada Minggu, (29/10/2023).

Kapolres Cilegon Polda Banten AKBP Eko Tjahyo Untoro melalui Kapolsek Cilegon Polres Cilegon Kompol Doharon S, SH menjelaskan bahwa dalam kegiatan rutin Patroli KRYD diharapkan masyarakat merasa aman dan dekat dengan Polri. 

"Personel Polsek Cilegon Polres Cilegon melaksanakan KRYD guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, hingga dapat menekan aksi  curat, curas dan curanmor di wilayah hukum Polsek Cilegon," ujarnya.

"Dengan adanya kegiatan ini agar personel lebih mendekatkan diri kepada warga binaanya dan dalam kegiatannya sambil mensosialisasikan call center layanan Kepolisian 110," tutur Kompol Dahoron.

"Call center layanan Kepolisian 110 maupun polsek ini juga sebagai sarana pengaduan cepat masyarakat,* tegas Kapolsek.

"Pada pelaksanaan kegiatannya di tengah masyarakat ini juga sekaligus menyerap informasi situasi Kamtibmas yang terjadi di wilayah serta memberikan himbauan Kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk dapat berperan aktif dalam memberikan informasi situasi Kamtibmas dan menjaga kondusifitas lingkungan," tambahnya.

"Anggota Polsek Cilegon dituntut untuk mampu memberikan pemahaman kepada para pemuda agar para remaja yang ada di lingkungannya tidak terlibat dalam aktivitas geng motor, tawuran serta aksi balapan liar yang akan meresahkan masyarakat," tegas Kapolsek Cilegon.

“Mengimbau pula kepada masyarakat untuk selalu meningkatkan kondusifitas pada jam-jam rawan terjadinya pencurian dan memberikan himbauan agar mengawasi anak-anaknya untuk tidak mengendarai roda dua di jalan raya.” tutup Kapolsek.

×
Berita Terbaru Update